Aston Martin Rilis Foto-foto Hypercar Valkyrie Versi Produksi

Dalam waktu dekat, Aston Martin akan segera merilis hypercar terbarunya, Valkyrie. Hypercar ini memang masih dalam pengembangan bersama dengan Cosworth sebagai pemasok mesin dan pembalap F1 Daniel Ricciardo dan Max Verstappen sebagai test drivernya.
Aston Martin Valkyrie
Aston Martin Valkyrie
Menurut Christian Horner, Aston Martin Tim Red Bull Racing Team, Valkyrie saat ini sedang dalam tahap akhir simulasi, dan menyebutkan bahwa mobil ini akan diuji pada akhir tahun ini atau awal 2019. Valkyrie saat ini sedang diuji single-clutch gearbox-nya yang dirancang oleh Chief Technical Officer RBR, Adrian Newey, yang cukup menemui kesulitan untuk menyalurkan power besar ke roda belakang.

Memang mesinnya seperti apa?

Valkyrie akan menggunakan mesin Cosworth V12 6.5 liter N/A dengan tenaga 1.130 hp. Sebagai perbandingan, mobil N/A yang masih dijual dengan mesin V12 6.5 liter paling besar powernya adalah Ferrari 812 Superfast yang hanya memiliki tenaga 789 hp. Jadi sudah terbayang kan bagaimana buasnya Valkyrie ini?

Walaupun masih belum final, namun Aston Martin telah merilis foto-foto Valkyrie versi produksi melalui akun Instagramnya. Tiga buah foto memperlihatkan desain secara keseluruhan yang aduhai. Mobil yang diklaim sebagai "diffuser on wheels" ini sangat futuristik, sama spesial dan futuristiknya seperti McLaren Speedtail atau Mercedes-AMG One.
Futuristiknya Aston Martin Valkyrie Versi Produksi
Futuristiknya Aston Martin Valkyrie Versi Produksi
Selain desain eksterior, Aston Martin juga mengungkapkan gambar interiornya, yang dikatakan mengambil inspirasi dari mobil Formula 1 saat ini. Walaupun setirnya tampak rumit, namun Aston Martin mengklaim bahwa kabin hypercar ini mengambil pendekatan minimalis.
Interior Aston Martin Valkyrie Versi Produksi
Interior Aston Martin Valkyrie Versi Produksi
Nah, kabarnya mobil ini hanya akan diproduksi sebanyak 150 unit, dan lagi-lagi saya harus gigit jari karena ternyata sudah ludes dipesan semua dengan harga 3,2 juta dolar per unitnya 😅

Post a Comment

0 Comments